Surat Cinta


Lama sekali saya tak menengok ‘rumah’ saya ini. Sepertinya sudah usang dan banyak debu. Saya memang sedang asik dengan murid2 saya. Tenggelam dalam kesibukan sebagai Guru di Sekolah Islam Terpadu.

Well, pagi ini… Di tengah saya mengajar, seorang siswi memberi saya secarik kertas. Secarik kertas itu dilipat di dibagian depannya ditulis : For Ustadzah Rino #Emohi Rino Lailatul K#

Sebenarnya, secarik kertas itu cukup mengagetkan. Karena ia hadir menginterupsi di sela pembelajaran Aljabar. Tapi, saya terima dengan lapang dada. Siapa tahu, ini adalah ungkapan ketidakmengertian atas pengajaran yang baru saja saya sampaikan.

Seorang siswi bernama Rafika Izzatur Rahman pengirim secarik kertas itu. Sambil tersenyum, dia memberikannya kepada saya. Setelah kertas berada di tangan saya, saya bertanya kepadanya, “Boleh dibuka?”

“Boleh,” jawabnya.

Dan inilah isi secarik kertas itu.

image
Love Letter

Ternyata bukan surat penyataan tidak mengerti, melainkan surat cinta iseng di tengah pembelajaran oleh si pengirim.

Hihihi… Ada-ada saja anak-anak ini. Merekalah mood booster efektif dan efisien saya dalam beberapa bulan belakangan. Saat diri merasa jenuh dengan aktivitas yang itu-itu saja, begitu melihat mereka maka semangat ini kembali menggelora.

Dan saya, ingin membalas surat itu, disini.

Dear Rafika,

Terima kasih untuk surat dan gambarnya. Terima kasih juga untuk cinta yang telah diberikan. Ustadzah hanya menginginkan satu hal saja, jangan pernah meninggalkan Allah dalam setiap aktivitasmu.

Terus belajar, ya Nak. Gapai cita-cita dan target yang telah kau tetapkan. Terus berusaha dan jangan menyerah.

I love you too. And love your friends too.

***
..:: LaiQ ::..
Sidoarjo, 25 September 2013
09:33

Ya Rabb… Bimbinglah kami untuk membantu mereka lebih mengenalMu melalui ilmu yang kami ajarkan.

Btw, ini bukan surat cinta pertama lho. Dulu saat jadi guru kelas 1 SD, saya juga pernah mendapatkannya. Sepertinya pernah saya posting juga. Hehe

Posted from WordPress for Android

9 tanggapan untuk “Surat Cinta

Monggo bagi yang ingin menambahkan komentar